Jayapura – Dandim 1701/Jayapura Kolonel Inf Hendry Widodo berbagi kebahagiaan dan berkah Natal kepada anak-anak di Panti Asuhan Pembawa Terang yang terletak di Kampung Holtekamp, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura. Sabtu (24/12/2023).
Babinsa Muara Tami Sertu Jumadi dalam hal ini mewakili Dandim 1701/Jayapura menyerahkan bingkisan parcel kue kering yang ditujukan kepada penghuni Panti Asuhan Pembawa Terang dalam rangka merayakan Natal tahun 2023 dan Tahun Baru 2024.
Kedatangan Babinsa Muara Tami mendapat sambutan hangat dari Ketua Yayasan Pembawa Terang, Maria Pasik Demetouw, S.Kep., Ns., bahkan sejumlah anak-anak di panti asuhan setempat pun ikut menyambut kedatangan Babinsa setibanya di Panti tersebut.
“Di sini saya mewakili Bapak Dandim 1701/Jayapura Kolonel Inf Hendry Widodo, beliau menyampaikan permintaan maaf karena tidak dapat mengantarkan secara langsung bingkisan ini dikarenakan ada sesuatu dan lain hal sehingga beliau tidak dapat hadir di sini, ” ujar Serda Jumadi.
“Menyambut Natal dan Tahun Baru ini, Dandim 1701/Jayapura ingin berbagi kasih dan kebahagiaan bersama Panti Asuhan Pembawa Terang dalam momen yang penuh berkah dan kebersamaan ini, ” ungkapnya.
“Ini ada sedikit berkah dari Dandim 1701/Jayapura, mohon diterima. Saya juga ingin menyampaikan pesan dari Dandim 1701/Jayapura, semoga sedikit bingkisan ini dapat memberikan manfaat dan membawa keceriaan kepada anak-anak yang ada di panti ini. Dandim 1701/Jayapura juga menitipkan ucapan selamat merayakan Hari Natal dan Tahun Baru, semoga damai dan kasih Tuhan selalu menyertai kita semua, amin, ” pungkas Babinsa saat menyerahkan bingkisan.
Maria Pasik Demetouw, S.Kep., Ns., selaku penanggung jawab panti mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Dandim 1701/Jayapura yang telah membawa kebahagiaan bagi anak-anak asuhnya. "Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Dandim Jayapura yang bersedia menyisihkan rejekinya untuk disumbangkan kepada kami, semoga bingkisan Natal dan hadiah Natal ini menjadi berkat buat kami dan semoga mulai dari Bapak Babinsa hingga Bapak Dandim memperoleh berkat dari Tuhan, selalu diberikan kesehatan dan dilacarkan rejekinya, ” ungkap Maria.
Perlu diketahu Panti Asuhan Pembawa Terang memberikan harapan baru kepada anak yatim piatu, tidak mampu dan terlantar. Panti Asuhan ini bertekad untuk menyelamatkan, memfasilitasi, merawat dan mendidik serta membina anak-anak yang membutuhkan.
Baca juga:
Laki-laki Paruh Baya
|
Saat ini ada 30 anak di panti tersebut, terdiri dari 20 laki-laki dan 10 perempuan. Mereka menjalani program pendidikan formal dan non-formal untuk memberikan landasan kuat agar kelak setiap anak memiliki masa depan yang cerah. (Redaksi Papua).